Kamis, 07 November 2019

Proses Pelayanan Asuhan Kesehatan Gigi dan Mulut

Asuhan keperawatan gigi dapat diartikan sebagai suatu proses menggunakan pendekatan sistematik dalam pelayanan perawatan gigi. Di dalam pelaksanaannya terdapat beberapa aspek yaitu sebagai berikut :

A. Pengkajian 
B. Diagnosis Keperawatan Gigi
C. Perencanaan
D. Implementasi
E. Evaluasi



A. Tahap Pengkajian
     
Menurut para ahli dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI, 1999), kata "kajian" berasal dari kata "kaji" yang berarti pelajaran atau penyelidikan (tentang sesuatu). Kata "kajian" dapat diartikan sebagai proses, cara, perbuatan mengkaji; penyelidikan (pelajaran yang mendalam).

Pengkajian adalah pemikiran dasar dari proses keperawatan yang merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mengumpulkan informasi atau data pasien, agar dapat mengidentifikasi, mengenai masalah-masalah, kebutuhan kesehatan dan keperawatan pasien baik fisik, mental, sosial dan lingkungan (Effendy, 1995). Pengkajian merupakan langkah pertama dari proses keperawatan dengan mengumpulkan data-data yang akurat dari klien sehingga akan diketahui berbagai permasalahan yang ada.

Pengkajian dilakukan dengan:
1. Pengumpulan data, adalah pengumpulan informasi tentang pasien yang dilakukan secara sistematis untuk menentukan masalah-masalah, serta kebutuhan-kebutuhan keperawatan dan kesehatan pasien. menggunakan prinsip 5W+1H.
2. Pengolahan data, adalah mengubah data ke dalam bentuk yang lebih berarti berupa informasi sehingga dapat menjadi dasar dalam memutuskan tindakan perawatan yang akan dilakukan kepada pasien.
3. Analisa data, adalah upaya atau cara untuk mengolah data menjadi informasi sehingga karakteristik data tersebut dapat dipahami dan bermanfaat untuk solusi permasalahan.

B. Diagnosis

Diagnosis adalah kesimpulan dari pengkajian dan fokus kepada kebutuhan-kebutuhan manusia yang dapat dipenuhi melalui pelayanan asuhan kesehatan gigi.

C. Perencanaan

Perencanaan merupakan tindakan penentuan tipe-tipe intervensi keperawatan gigi yang dapat dilaksanakan (diimplementasikan) untuk mengatasi masalah pasien dan membantu pasien mencapai pemenuhan kebutuhannya yang berhubungan dengan kesehatan gigi dan mulut.

D. Implementasi

Dalam tahap implementasi atau tindakan pelaksanaan, anda akan menerapkan semua perencanaan yang telah anda rancang secara khusus untuk memenuhi kebutuhan pasien yang berhubungan dengan kesehatan gigi dan mulut.

E. Evaluasi

Evaluasi memiliki pengertian penilaian terhadap sejumlah informasi yang diberikan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan (Potter dan Perry, 2005). Yang mempunyai tujuan untuk menilai apakah perawatan sudah sesuai dengan perawatan yang diharapkan oleh pasien dan perawat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar